Cara Transfer Uang ke Luar Negeri
Bank, Keuangan • 31 Agustus 2021
Transaksi keuangan atau finansial antar negara sudah merupakan hal yang umum untuk dilakukan. Transaksi pengiriman uang antar negara tidak hanya dilakukan oleh bisnis tetapi juga oleh pribadi atau perorangan.
Adakah cara transfer uang ke luar negeri yang praktis dan mudah dilakukan?
Ada berbagai cara untuk transfer uang dari Indonesia ke negara lain. Apa saja cara yang tersedia dan bisa Anda pilih? Dari sekian banyak cara yang ada, yang manakah yang paling mudah untuk dilakukan? Anda bisa menemukan jawabannya dari penjelasan berikut ini:
Mentransfer Uang ke Luar Negeri Melalui Bank
Cara manual yang paling sering digunakan untuk melakukan pengiriman uang dari Indonesia ke negara lain adalah dengan mentransfer uang melalui bank. Untuk melakukan transaksi transfer uang ke negara lain melalui bank, Anda perlu menemui teller di bank-bank lokal.
Sebelum Anda berangkat ke salah satu bank untuk melakukan pengiriman uang ke negara lain, ada beberapa hal yang perlu Anda persiapkan terlebih dahulu, yaitu:
- Identitas diri, misalnya paspor, SIM, atau KTP. Persiapkan juga buku tabungan yang berisi uang untuk Anda kirimkan ke negara lain.
- Ketahui kurs mata uang yang berlaku di negara tujuan dan nominal uang yang cukup, sehingga Anda dapat mengirimkan uang dengan nominal yang benar.
Untuk bisa mengirimkan uang ke negara lain melalui bank, Anda perlu datang ke bank terdekat tempat Anda mendaftarkan rekening.
Setelah sampai di bank, Anda perlu mengantri terlebih dahulu. Saat sudah tiba giliran Anda, beritahu teller bahwa Anda ingin mengirimkan uang ke negara lain.
Proses pengiriman uang ke negara lain secara offline memang mudah untuk dilakukan, tetapi proses ini memakan lebih banyak waktu. Anda perlu mengantri terlebih dahulu sebelum bisa melakukan pengiriman uang.
Mengirimkan Uang ke Negara Lain Melalui ATM
Cara lain yang dapat dipertimbangkan untuk mengirimkan uang ke negara lain adalah dengan menggunakan ATM.
ATM memang sangat memudahkan para pemilik rekening bank dalam melakukan berbagai transaksi, termasuk dalam mengirimkan uang ke negara lain.
ATM memungkinkan proses pengiriman uang ke negara lain menjadi jauh lebih praktis dan tidak membutuhkan lebih banyak waktu. Tapi sebelum mengirimkan uang melalui ATM, ada hal-hal yang juga perlu Anda ketahui dan persiapkan terlebih dahulu, yaitu:
- Kode swift dari bank tujuan.
- Nomor rekening orang yang akan menerima uang yang Anda transfer.
- Nomor referensi.
Kode swift dapat Anda peroleh dengan mudah dengan cara menanyai pihak bank lokal tempat Anda membuka rekening.
Tampaknya, cara yang satu ini sangat cepat dan mudah untuk dilakukan dibandingkan dengan cara yang pertama di atas.
Tapi ternyata cara ini mempunyai resiko yang cukup besar dan tinggi, terutama jika Anda kurang teliti saat memasukkan nomor referensi dan nomor rekening penerima. Selalu pastikan untuk melakukan pengecekan beberapa kali sehingga nomor referensi dan nomor rekeningnya tidak akan salah.
Setelah itu, simpan bukti transfer sehingga jika terjadi hal-hal diluar keinginan, Anda mempunyai bukti kuat bahwa proses transfer ke rekening penerima uang sudah berhasil dilakukan.
Cara Transfer Uang ke Luar Negeri via Western Union
Cara yang satu ini merupakan cara yang paling populer dan sering digunakan oleh banyak orang dalam mengirimkan uang ke negara lain. Cara ini dianggap lebih mudah untuk dilakukan karena memang layanan Western Union juga lebih mudah ditemukan dan harga yang ditawarkan juga murah.
Jika Anda perlu mengirimkan uang ke negara lain melalui Western Union, ada beberapa langkah yang perlu diikuti, yaitu:
- Mempersiapkan identitas diri misalnya Paspor, SIM, atau KTP, pastikan identitas diri masih berlaku.
- Bawa identitas diri tersebut ke agen resmi atau kantor Western Union yang lokasinya paling dekat dengan tempat tinggal Anda.
- Penuhi berbagai persyaratan yang diminta dan lengkapi formulir yang sudah disiapkan di Western Union.
Proses pengiriman uang melalui Western Union mengharuskan pengirim untuk membayar biaya pengiriman uang tersebut. Besaran biaya pengiriman uang bervariasi, tergantung dengan nominal uang yang akan Anda kirimkan ke luar negeri.
Jika belum ada perubahan, tarif jasa pengiriman uang berkisar antara Rp 45.000, jika uang yang Anda kirim antara Rp 100.000 sampai Rp 1.000.000 ke luar negeri. Namun, Anda akan dikenakan biaya sebesar Rp 90.000 jika uang yang dikirim senilai Rp 2.000.000 sampai Rp 10.000.000.
Tarif pengiriman ini bisa berubah setiap saat. Pastikan terlebih dahulu berapa tarif pengiriman yang terbaru sehingga Anda dapat mempersiapkan dana yang pas.
Transfer Uang ke Negara Lain dengan TrueMoney Wallet
Tidak seperti Western Union, TrueMoney Wallet merupakan sebuah terobosan baru di bidang jasa pengiriman uang ke luar negeri. TrueMoney Wallet merupakan aplikasi yang dirancang untuk mempermudah proses pengiriman uang.
Untuk menggunakan aplikasi ini, ada beberapa langkah yang harus diikuti, yaitu:
- Jalankan aplikasi Play Store di smartphone Android atau App Store di perangkat iPhone, kemudian cari dan download aplikasi TrueMoney Indonesia. TrueMoney sendiri tersedia untuk banyak negara, jadi pastikan Anda memilih yang berbahasa Indonesia.
- Lakukan pendaftaran sehingga Anda akan menjadi member dan bisa menikmati semua fitur yang tersedia. Lakukan verifikasi akun terlebih dahulu sebelum menggunakan semua layanan yang disediakan.
- Setelah berhasil masuk, tap pada menu Transfer kemudian tap pada pilihan kirim ke luar negeri. Selanjutnya tentukan negara tujuan penerima uang tersebut, lalu Anda juga perlu menentukan bentuk pengiriman uang.
- Anda bisa memilih salah satu dari beberapa metode yang tersedia, misalnya rekening bank, TrueMoney Wallet, atau dengan uang tunai. Berikutnya Anda perlu mengisi data diri secara lengkap.
- Isikan nominal uang yang akan dikirim ke negara tersebut. Berikutnya, tap tombol lanjut atau next. Periksa ulang transaksi tersebut dan pastikan seluruh data yang Anda masukkan sudah benar.
- Setelah semua data yang ada sudah sesuai, lakukan konfirmasi pengiriman uang dan uang akan segera dikirimkan ke negara tujuan.
Tunggu hingga pengiriman uang ke luar negeri selesai diproses. Setelah transaksi selesai, Anda akan memperoleh pemberitahuan yang menginformasikan bahwa transaksi sudah selesai diproses dan uang sudah terkirim ke negara tujuan. Simpan notifikasi tersebut sebagai bukti pengiriman uang.
Cara Transfer Uang ke Luar Negeri Menggunakan PayPal
Mengirim uang ke negara lain juga dapat dilakukan dengan menggunakan aplikasi bernama PayPal. Aplikasi ini dirancang untuk mempermudah proses pengiriman uang dan untuk melakukan berbagai transaksi lainnya, misalnya membeli barang dengan cara kredit, atau membeli mata uang digital.
Sayangnya, untuk mengirim uang ke negara lain, penerima uang juga harus mempunyai akun PayPal. Jadi, uang yang Anda kirimkan dari PayPal akan masuk ke akun PayPal penerima. Dibutuhkan aplikasi khusus yang dapat diperoleh di App Store atau Play Store agar dapat melakukan pengiriman uang.
Untuk melakukan verifikasi rekening, Anda perlu menggunakan kartu kredit. Gunakan aplikasi ini jika Anda ingin mengirimkan uang dengan mudah ke pengguna PayPal yang ada di luar negeri.
Mengirim Uang ke Negara Lain dengan Skrill
Aplikasi lain yang serupa dengan aplikasi PayPal adalah Skrill. App yang satu ini juga dapat digunakan untuk melakukan berbagai transaksi secara online. Aplikasi Skrill akan memberikan kemudahan untuk para pengguna yang akan melakukan transfer atau pembayaran secara online.
Anda dapat melakukan transaksi kirim uang atau transfer ke sesama akun Skrill yang ada di berbagai negara lain. Agar transaksi dapat dilakukan, penerima dan Anda harus sama-sama mempunyai akun Skrill secara pribadi. Dengan begitu, pengiriman uang antar Skrill dapat dilakukan dengan mudah.
Aplikasi Skrill dapat diunduh secara gratis di Play Store dan dipasang di perangkat Android yang saat ini sering Anda gunakan untuk melakukan berbagai transaksi.
Transfer Uang ke Luar Negeri dengan MoneyGram
Seperti beberapa aplikasi sebelumnya, app MoneyGram juga merupakan aplikasi yang dirancang untuk membantu Anda mengirimkan uang atau transfer uang ke negara lain. Penyedia layanan pengiriman uang ini ada di 170 negara serta ada ratusan ribu agen resminya di seluruh penjuru dunia.
Anda dapat mengunduh aplikasinya di Play Store lalu menggunakannya secara pribadi, atau Anda bisa mengunjungi salah satu agen MoneyGram untuk melakukan pengiriman uang ke negara lain jika Anda tidak ingin mengunduh dan menggunakan aplikasinya sendiri.
Untuk mengirim uang melalui salah satu agen MoneyGram yang lokasinya dekat dengan tempat tinggal Anda, cukup ikuti langkah-langkah di bawah ini:
- Temukan dan kunjungi salah satu agen MoneyGram yang paling dekat dengan lokasi Anda saat ini. Ada sekitar 350.000 agen Moneygram yang tersebar di dunia, sehingga transaksi pengiriman dan pengambilan uang dapat dilakukan dengan lebih mudah.
- Persiapkan terlebih dahulu berbagai informasi yang dibutuhkan. Informasi atau data yang dibutuhkan adalah kartu identitas milik Anda, nama lengkap penerima uang yang sesuai dengan kartu identitas yang dimilikinya serta lokasi tempat tinggal penerima uang tersebut.
- Persiapkan uang yang akan dikirimkan, jangan lupa persiapkan uang tambahan untuk membayar biaya administrasi pengiriman uang. Kalau Anda akan melakukan pengiriman ke rekening bank tertentu, siapkan nomor rekening penerima dan nama banknya.
- Tapi kalau Anda ingin mengirimkan ke e-wallet atau dompet seluler, siapkan nomor ponsel penerima uang serta kode telepon negara penerima tersebut. Setelah itu, Anda perlu mengisi sebuah formulir pengiriman yang akan disediakan oleh pihak agen MoneyGram.
- Pastikan Anda mengecek ulang formulir yang sudah selesai diisi sebelum memberikannya pada petugas MoneyGram. Jika formulir sudah benar, serahkan formulir tersebut bersama dengan uang yang akan dikirim dan biaya transaksi kepada agen MoneyGram.
- Jika nanti pihak penerima akan mengambil uangnya ke agen MoneyGram, berikan nomor referensi berjumlah 8 digit kepada penerima. Nomor referensi tersebut akan digunakan oleh penerima untuk mengkonfirmasi pengiriman uang sehingga uang dapat segera diambil.
- Tapi jika uang dikirim langsung ke dompet seluler atau rekening bank, nomor referensi yang berjumlah 8 digit tersebut tidak diperlukan.
Informasikan kepada penerima bahwa dana sudah berhasil dikirimkan dan pihak penerima seharusnya sudah bisa menerima uang tersebut atau mengambilnya di agen MoneyGram terdekat. Selain cara-cara yang sudah disebutkan, ada cara lain yang jauh lebih praktis untuk dilakukan, apa itu?
Cara Transfer Uang ke Luar Negeri dengan Adaremit
Kapan lagi Anda bisa melakukan transfer uang atau pengiriman dana dengan mudah dan praktis hanya dengan menggunakan sebuah situs web? Situs web untuk mengirim uang dapat dikunjungi di adaremit.co.id. Situs web ini bisa membuat transfer dana menjadi lebih cepat, transparan, dan mudah.
Selain itu, Adaremit juga lebih handal dan hemat biaya. Layanan pengiriman dana dari Indonesia ke berbagai negara lain melalui situs web ini sudah beroperasi sejak tahun 2010. Bagaimana cara kerja situs web ini? Adaremit berkolaborasi dengan berbagai bank terkemuka.
Bagaimana cara untuk melakukan transfer dana dari Indonesia ke negara lain dengan menggunakan situs web Adaremit? Ikuti beberapa langkah berikut ini:
- Jalankan aplikasi web browser, bisa yang terpasang di perangkat seluler maupun yang ada di laptop atau PC Anda. Anda bebas untuk memilih aplikasi web browser sesuai dengan keinginan Anda. Kemudian ketikkan alamat Adaremit yaitu https://adaremit.co.id.
- Setelah halaman situs web terbuka, Anda akan langsung melihat kolom-kolom khusus untuk melakukan transaksi pengiriman uang di bagian beranda situs web. Klik kolom Negara Tujuan dan pilih salah satu negara tempat penerima dana berada.
- Saat ini, Adaremit menyediakan layanan pengiriman uang ke berbagai negara, yaitu Australia, China, Hong Kong, India, Korea, Malaysia, Jepang, Filipina, Singapore, Taiwan, Thailand, Amerika, Vietnam. Anda masih belum bisa mengirim ke negara selain yang tersedia.
- Setelah memilih negara tujuan atau negara tempat penerima uang berada, isi kolom Anda Kirim dengan nominal uang yang akan ditransfer ke penerima. Isikan dengan angka saja. Angka yang Anda masukkan sudah dalam mata uang rupiah atau IDR.
- Di bagian bawah kolom Anda Kirim terdapat kurs mata uang yang Anda pilih dan informasi biaya pengiriman. Kurs dan biaya pengiriman ini berbeda-beda, tergantung pada negara tujuan yang tadi Anda pilih.
- Pastikan Anda memperhatikan dan memahami biaya pengiriman atau biaya transfer yang nantinya juga harus dibayarkan. Siapkan dana sesuai dengan biaya yang ditampilkan. Misalnya biaya untuk transfer ke Malaysia sebesar Rp 45.000 dan ke Thailand Rp 70.000.
- Di bagian Terima, Anda akan melihat nominal yang akan diterima oleh pihak yang berada di negara tujuan. Misalnya jika Anda memasukkan angka Rp 500.000, maka uang yang akan diterima akan menjadi 1.143,64 Baht dengan kurs Rp 437.20 per 1 Baht-nya.
- Bagian Terima akan menunjukkan angka yang diterima sesuai dengan nominal yang Anda kirimkan, jadi tidak dikurangi dengan biaya pengiriman. Setelah Anda menentukan jumlah yang akan dikirim, tap pada tombol Kirim Uang berwarna biru di bagian bawah kolom.
- Anda perlu masuk ke akun Adaremit terlebih dahulu. Jika belum mempunyai akun, Anda dapat melakukan pendaftaran untuk pribadi atau untuk bisnis, sesuai dengan kebutuhan Anda. Masukkan data diri lengkap dan ikuti langkah selanjutnya sesuai instruksi di layar.
Memang ada banyak sekali cara transfer uang ke luar negeri yang dapat Anda pilih sesuai dengan kebutuhan, tapi sejauh ini cara yang paling praktis adalah dengan menggunakan Adaremit. Tidak perlu memasang aplikasi tertentu di smartphone atau menginstal software di PC atau laptop.
Cukup kunjungi situs webnya saja untuk bisa melakukan pengiriman dana ke luar negeri. Selain itu, situs web ini menampilkan seluruh biaya yang ada secara transparan. Anda akan mengetahui sejak awal berapa biaya yang diperlukan untuk melakukan transaksi pengiriman dana.
Anda juga bisa melihat kurs mata yang tempat negara tujuan sehingga dapat mempersiapkan dana yang cukup. Situs web ini bisa dikunjungi kapanpun dan dimanapun saat Anda perlu mengirim uang.